Belitung News

Kunker Tim Dirsisment Pusterad Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos. Ke Pemkab Belitung, Berharap Pemda Dengan Instansi Vertikal Bisa Harmonis Tetap Di Pelihara Dan Di Jaga

Belitung, kabarbelitung.co.id – Tim Dirsisment Pusterad yang dipimpin oleh Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos., didampingi Dandim 0414/Belitung Letkol Inf Mustofa Akbar Mahfudz S.E.,M.I.Pol.., Melaksanakan Kunjungan Kerja ke Pemkab Belitung yang diterima oleh Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, S.Sn,.M.Si., Bertempat di Ruang Rapat Pemkab Belitung, Jl. A Yani, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung. Selasa (21/09/2021) pukul 09.00 Wib.

Kegiatan Kunjungan Kerja Tim Dirsisment Pusterad ke Pemkab Belitung di hadiri oleh Dirsisment Pusterad Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos, Kasrem 045/Gaya Kolonel Joko Sulistyono, P.J.W.,S.I.P,.M.Si, Tim Dirsisment Pusterad Kolonel Inf Imam Purnomo, Mayor Inf Mantap Raja Guguk, Mayor Cpl I Nyoman Bawa, Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, S.Sn,.M.Si, Dandim 0414/Belitung Letkol Inf Mustofa Akbar Mahfudz S.E.,M.I.Pol., Kasdim 0414/Belitung Mayor Inf Tri Joyo, Kapolres Belitung diwakili AKP Lilik Solihin, Kajari Belitung IG. Punia Atmaja, Staf Ahli Setda Kab. Belitung Warsito dan Mirang Uganda, Kaban Kesbangpol Kab. Belitung Fedy Malonda, Pasi Ter Kodim 0414/Belitung Kapten Inf Safudin, Wakil Ketua FKUB Kab. Belitung Romo Budi, Toga, Tomas, Toda, Todat dan Perwakilan Ormas, Para Bati Staf dan Perwakilan Babinsa Kodim 0414/Belitung 45 Orang.

Sambutan Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, S.Sn,.M.Si, Mengucap selamat datang kepada Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos beserta Rombongan Tim dari Dirsisment Pusterad di Kabupaten Belitung.

“Kabupaten Belitung baru saja melewati Gelombang Badai Pandemi Covid-19 sama dengan yang di alami Daerah lain di Indonesia.

“Selaku Wakil Bupati Kabupaten Belitung, Harapannya dengan kehadiran Bapak Dirsisment Pusterad dan Tim Rombongan ke Kabupaten Belitung dapat memberikan Masukan di dalam Meningkatkan Pembangunan kedepan sehingga dapat Mempercepat Pertumbuhan Ekonomi Pasca Pandemi.” Ujar Wabup Belitung.

“Situasi Positif Rate di Kabupaten Belitung sudah dibawah 5 Persen dari 26 Persen, dan Ketersediaan BOR di RSUD juga masih Aman.

“Akibat pandemi ini juga Masyarakat sekarang banyak kembali menjadi Penambang Timah, akibat dari Lumpuhnya Sektor Pariwisata dan Tingginya Harga Timah dan Pertumbuhan Ekonomi Babel saat ini juga Tumbuh Positif.

“Untuk mendukung Kemajuan Pariwisata di Kabupaten Belitung dengan Status UGG, di Harapkan Bapak Dirsisment Pusterad Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos, dapat Memberikan Masukan sehingga dapat Mengedukasi Masyarakat dan Memulihkan Ekonomi Kabupaten Belitung.” Harap Isyak Meirobie.

Sementara Sambutan Dirsisment Pusterad Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos., didalam Ruang Rapat Pemkab Belitung dalam Kegiatan Kunjungan Kerja mengatakan.

“Melihat dari Susunan Kodim yang terdiri dari Personel, Materil dan Pembinaan Teritorial yang dilaksanakan dihadapkan dengan Tugas yang di Emban oleh Kodim, Kodim 0414/Belitung merupakan Kodim Ideal selama ini dan masih bisa di Maksimalkan oleh Pemda, Masyarakat, Instansi Terkait dan Tokoh-Tokoh kalau Kodim masih mempunyai Peluang.

“Kodim 0414/Belitung masih mempunyai Aspuantap yang Tinggi 82 dan memiliki Tuntutan Tugas yang baru Dilaksanakan selama ini Baru 77.” Ujarnya.

“Harapannya dengan adanya Kodim 0414/Belitung melaksanakan Tugas secara Maksimal dalam Pelaksanaan Binter, maka bisa Mendongkrak Indek Pembangunan Manusia Belitong yang saat ini 72 yang termasuk Katagori Tinggi.

“Pemerintah Daerah sebagai Pemimpin yang Menaungi Forkopimda sehingga hubungan Harmonis dengan Instansi Vertikal tetap di Pelihara dan di Jaga.” Harap Dirsisment Pusterad.

“Selama ini Kodim 0414/Belitung sudah Bagus dan dapat Bersama-Sama dalam Penanggulangan Covid-19 di Belitung, dan saya beri Keyakinan kepada Pemda serta masyarakat bahwa Kodim 0414/Belitung masih bisa Ditingkatkan lagi ke ikut Sertaan Kodim 0414/Belitung di dalam Meningkatkan Pembangunan dalam Kehidupan Sehari-hari.

“Belitung yang sudah mendapat Status UGG, Saya yakin bisa Dilaksanakan dengan Baik karena memang Memenuhi segala Sumber SDM yang ada di Kabupaten Belitung.” Tutup Brigjen TNI Achmad Said, S.Sos.

Kegiatan Dilanjutkan dengan Pertukaran Cendramata, Foto bersama dan Diskusi serta tetap Menerapkan Disiplin Protokol Kesehatan dalam Kegiatan Audiensi Kunjungan Kerja.

(Red.KB)